2018, SBM Optimis Lebihi Target Penjualan

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com–Dari 2.000 Unit target yang ditetapkan, hingga akhir November 2018 PT. Surya Batara Mahkota (SBM) berhasil mencapai penjualan hingga 1960 Unit, sehingga mereka optimis hingga akhir Desember 2018 akan melebihi target.

“Tinggal beberapa unit lagi yang harus dicapai, kami optimis akan melebihi target,” ujar PIC Marketing PT. SBM Kupang, Musawir saat ditemui di ruang kerjanya, beberapa waktu lalu.

Diakui Musawir, secara nasional PT. Sales Indomobil Service (SIS) menargetkan penjualan hanya 1.700 Unit, tetapi sebagai dealer resmi Suzuki PT. SBM memberikan target hingga 2.000 Unit.

“Tahun 2019 akan lebih besar lagi targetnya menjadi 2.500 Unit, dimana setiap tahun akan ditambah 200-300 Unit target yang harus dicapai,” tandas Musawir.

Kenaikan target ini, kata Musawir, sejalan dengan penjualan di Provinsi NTT yang mana setiap bulan mengalami kenaikan terus bisa mencapai 500 Unit untuk semua merk berdasarkan data registrasi di polisi khusus untuk roda empat, belum lagi untuk roda dua bisa mencapai 1.000 Unit/bulan.

“Prediksinya dua sampai tiga tahun kalau pemerintah tidak melakukan pelebaran jalan, tentu akan terjadi kemacetan dimana-mana, sehingga perlu ada jalan alternatif,” tegas Musawir.

Disinggung dengan keberadaan pelayanan transportasi online, Grab di Kota Kupang yang sedang marak diakui Musawir memiliki efek terhadap penjualan, khususnya untuk IGNIS bisa mencapai 10 Unit, terlebih ketika Grab buka pertama untuk Ertiga bisa laku 20 Unit.

“Mereka tidak mencari type yang paling tinggi, intinya harga rendah dan angsurannya bisa terjangkau dengan menghitung target,” papar Musawir. (ira)

Komentar Anda?

Related posts