Maumere, seputar-ntt.com – Guna mengasah serta mempertajam kemampuan tiap-tiap Prajurit Kodim 1603/Sikka, sebanyak 60 prajurit mengikuti latihan menembak di Lapangan Tembak Brimob B Pelopor, Desa Wairbleler, Kecamatan Waigete.
Latihan yang dilangsungkan selama dua hari ini antara tanggal 30-31 Maret 2017 ini mendapat antusiasme dari setiap prajurit pasalnya melalui latihan ini setiap prajurit TNI-AD khususnya di Kodim 1603 Sikka dapat mempertajam kemampuan dalam hal menggunakan senjata.
Sebelum melakukan praktek menembak, masing-masing prajurit dibekali dengan materi yang diberikan oleh Koordinator Latihan, Perwira Seksi (Pasi) Operasi Kodim 1603 Sikka, Kapten Inf. Sudarmadji. Para peserta dibekali kembali dengan materi tentang cara penggunaan senjata baik jenis pistol maupun senapan laras panjang.
Kasdim 1603 Sikka, Mayor Inf. A.A Gede Arnawa yang bertugas sebagai komandan latihan menegaskan latihan menembak tersebut merupakan latihan rutinyang dilaksanakan di Kodim 1603 Sikka. Menurutnya latihan kali ini adalah latihan menembak di masa Triwulan I Tahun Anggaran 2017.
“Peserta latihan menembak ini diikuti oleh para Perwira, Bintara dan Tamtama Anggota Kodim 1603/Sikka yang berjumlah sekitar 60 orang. Mereka latihan menggunakan jenis senjata laras panjang M16, SS1 dan senjata pistol FN,” terang Mayor Arnawa.
Lebih lanjut, Mayor Arnawa mengatakan, para personil yang berlatih dengan senjata laras panjang menggunakan amunisi tajam kaliber 5,56 mm 4 TJ. Sedangkan untuk amunisi pistol, lanjut Mayor Arnawa, digunakan amunisi tajam kaliber 9 mm Pindad.
Mayor Arnawa juga menghimbau agar setiap prajurit mengindahkan instruksi saat latihan terutama soal keamanan dan memperhatikan petunjuk dari Kordinator latihan dan pimpinan penembakan sehingga latihan menembak tersebut dapat berjalan aman dan lancar.
“Setiap prajurit harus peka dan wajib memiliki kemampuan menembak sekalipun sudah berdinas di wilayahan atau teritorial. Karena itu, untuk memperoleh hasil yang lebih baik, anggota harus tetap paham dan mengenal betul senjata yang digunakan baik saat latihan maupun saat selesai melaksanakan latihan.(chs)