Anwar Pua Geno Minta Pemprov Antispasi Harga Sembako Jelang Lebaran

Kupang, seputar-ntt.com – Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk mengantisipasi lonjakan harga sembilan bahan pokok (Sembako) menjelang hari raya Idul Fitri 1437 H. Permintaan ini disampaikan Pua Geno terkait adanya kecenderungan lonjakan harga saat perayaan lebaran.

“Bagimana mengantisipasi lonjakan harga saat lebaran itu yang perlu dilakukan oleh Pemerintah bersama jajaran. Salah satu cara yang sudah dilakukan seperti operasi pasar perlu ditingkatkan,” kata Anwar saat jumpa awak media, Rabu (29/6/2016).

Selain persoalan harga sembako yang perlu diperhatikan lanjut Pua Geno, masalah transportasi saat mudik lebaran juga harus menjadi prioritas sehingga para pemudik bisa merayakan hari Idul Fitri bersama keluarga di Kampung halaman. Sebagai wilayah kepulauan, armada laut dan udara ke berbagai pulau di NTT harus benar-benar diperhatikan.

“Kita sudah hampir masuk pada liburan panjang lebaran dan arus penumpang sudah meningkat drastis. Bagimana ketersediaan Kapal laut maupun pesawat udara ini menjadi pekerjaan rumah pemerintah lewat dinas teknis,” tambah Pua Geno.

Salah satu alternatif yang perlu dilakukan pemerintah dalam mengantisipasi membludaknya penumpang saat mudik lebaran kata Pua Geno adalah dengan menambah frekuensi pelayaran maupun penerbangan. Pemrov NTT bisa membantu dengan kapal penyeberangan yang dikelola PD Flobamor.

“Saya sampai saat ini belum mendapatkan tiket pesawat untuk pulang kampung sehingga kalau sampai hari jumat belum dapat tiket berarti saya pulang dengan kapal ferry nanti,” tutupnya. (vincent mone)

Komentar Anda?

Related posts