Bulan Penuh Berkah, Satreskrim Polres Alor Bagi Takjil Jelang Buka Puasa

  • Whatsapp

Kalabahi, seputar-ntt.com – Di bulan penuh keberkahan, Satreskrim Polres Alor menggelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat jelang buka puasa.

Giat ini dipimpin langsung Kasatreskrim Polres Alor, IPTU Anselmus Leza, SH berlangsung di jalan Dewi Sartika Selasa, 11/3/2025 petang.

Dikesempatan ini, Kasatreskrim mengatakan, selain memberikan menu buka puasa kepada warga, tujuan kegiatan ini juga untuk menjalin kedekatan antara polisi dengan masyarakat.

“Sebanyak 100 paket takjil yang kami bagikan kepada warga, baik para pejalan kaki yang hendak pulang ke rumah untuk berbuka puasa,” ujar Ansel Leza.

Lanjutnya, pembagian takjil ini juga merupakan wujud kepedulian Satreskrim dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H.

“Semoga dengan kegiatan ini apa yang kami harapkan di bulan penuh kebahagiaan ini dapat terjalin secara baik, serta dapat membantu warga yang sedang menunaikan ibadah puasa,” tandas IPTU Anselmus Leza, SH.

Usai pembagian takjil ini dilanjutkan dengan buka bersama keluarga besar Satreskrim Polres Alor di rumah dinas Kasatreskrim. (Pepenk)

 

 

 

 

 

 

 

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *