Kerugian Kebakaran di Kota Kupang capai 43 miliar

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com – Terhitung sejak Januari-september 2016 Pihak pemadam kebakaran kota kupang telah menangani kebakaran. Dari jumlah kebakaran tersebut, kerugian ditaksir mencapai 43 miliar. “Dalam bulan ini saja sudah terjadi 12 kasus kebakaran, yang dosebabkan arus pendek dan ledakan kompor,” kata Kepala Dinas Damkar Kota Kupang, Jusuf Halen Riwu.

Lebih lanjut Halen menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak PLN agar memadamkan arus listrik di daerah terjadinya kebakaran. Ia juga bekerja sama dengn RT, Rw, dan luhar untuk mensosialisasikan kepada wargannya dalam hal pencegahan dan penanggulangan kebakaran.

“Kami juga meminta kerjasama warga kota kupang untuk secepatnya menginformasikan kepada kami terkait kasus yang terjadi dilapangan agar secepatnya ditangani sehinga bisa meminimalisir tingkat kerugian,” katanya

Selanjutnya, Helen mengatakan 15 menit merupakan waktu Tanggap respon dari pihak pemadam jika mendapat laporan dari warga. “Kami juga meminta kerjasama warga kota kupang untuk secepatnya menginformasikan kepada kami terkait kasus yang terjadi dilapangan agar secepatnya ditangani sehinga bisa meminimalisir tingkat kerugian,” ungkapnya.

Pihaknya juga berkoordinasi dengan dinas Tata Kota ahar dalam pembangunan rumah, warga tidak menggunakan daerah pinggir jalan, sehingga akses menuju lokasi kebakaran mudah dijangkau dengan mobil damkar.

Helen menghimbau kepada warga kota kupang, untuk selalu waspada dan memperhatikan penggunaan listrik dan kompor serta tidak mmbakar lahan kering ketika.musim kemarau sehingga tidak terjadi hal-hal yang merugikan.(deby mada)

Komentar Anda?

Related posts