KPUD Ende Minta Parpol Hadapi Verifikasi Peserta Pemilu 2019

  • Whatsapp

Ende, seputar-ntt.com – Menjelang pendaftaran partai politik (parpol) peserta pemilu tahun 2019, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ende menyelenggarakan sosialisasi tentang pendaftaran dan verifikasi partai politik peserta pemilu tahun 2019 kepada parpol tingkat Kabupaten Ende, Jumat (29/9/17).

Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Rumah Makan Cita Rasa Ende dan dihadiri oleh anggota komisioner KPU Provinsi NTT, Drs. Gasim M. Noor, Komisioner KPU Ende, Panwaslu Ende dan pengurus partai politik.

Anggota komisioner KPU NTT, Drs. Gasim M. Noor, mengatakan, Verifikasi partai politik merupakan satu tahapan awal dalam menghadapi pemilu tahun 2019 dan verifikasi parpol adalah satu kegiatan untuk menyeleksi partai mana yang boleh ikut Pemilu dan mana yang tidak.

“Artinya semua partai yang ikut Pemilu harus mendaftar,kemudian kami akan melakukan verifikasi terhadap kelengkapan administrasinya dan kenyataan rill di lapangan” katanya.

Dirinya menambahkan bahwa kelengkapan itu menyangkut banyak hal,baik itu kepengurusan, keterwakilan perempuan, keanggotaan, kantor dan lain-lain.

“Kami berharap kepada semua partai politik untuk mempersiapkan secara baik menghadapi kegiatan verifikasi parpol ini,karena akan berdampak tidak lolos parpol mengikuti pemilu tahun 2019 nanti” tegas Gasim.

Sementara Ketua Panwaslu Kabupaten Ende, Estherlina Sagajoka, berharap dalam pendaftaran dan verifikasi ini agar semua  parpol tetap mengacu pada aturan yang sudah ada,hal ini untuk meminimalisir kekurangan.

Anggota KPU Kabupaten Ende, Jamal Umar, saat menutup kegiatan, menyampaikan agar parpol lebih proaktif berkoordinasi dengan KPU melalui operator SIPOL dalam menghadapi tahapan verifikasi dan KPU akan siap membantu.(EK)

Komentar Anda?

Related posts