Kupang, seputar-ntt.com — Menyambut awal tahun 2022, Kristal Hotel Kupang menawarkan promo Makan Murah (Makmur) bagi masyarakat umum.
Hal ini diungkapkan Executive Secretary and Public Relations Kristal Hotel Kupang, Brenda Frans di Resto setempat, Kamis (27/1/2022).
“Hanya dengan harga Rp 60.000/orang sudah bisa makan sepuasnya, All You Can Eat, sepuasnya” tegas Brenda Frans.
Menurut Brenda Frans, promo ini berlaku sejak awal Januari – akhir Februari 2022 mendatang, mulai pukul 11.00 – 14.00 WITA setiap harinya.
“Hari Sabtu dan Minggu tetap kita layani, dan menu yang kami sajikan setiap hari berbeda-beda,” papar Brenda Frans.
Diakui Brenda Frans, sejak dibukanya promo Makmur ini, selalu dipenuhi pengunjung, baik pegawai kantoran maupun keluarga yang ingin makan siang bersama dengan harga murah dan enak.
Pada kesempatan tersebut, Brenda Frans juga mengungkapkan bahwa menyambut Imlek digelar promo yang bisa dinikmati selama dua hari di mulai dari tanggal 31 Januari sampai 01 Februari 2022.
Masyarakat Kota kupang bisa memilih dari antara tiga promo yang disediakan baik itu memesan langsung dari rumah dengan konsep Delivery Food dengan menu yang disediakan yakni Paket I IDR 185.000,- nett, Menu; Sup asparagus jagung ayam, Sapi lada hitam, Ikan goreng asam manis, Lohancay, Mie goreng Telur puyuh, Pudding naga. Paket II IDR 175.000,- nett, Menu: Sup Asparagus jagung ayam.
Selain itu, ada Ikan goreng asam manis, Ayam goreng sauce kumpao, Sapo tahu ayam, Mie goreng telur puyuh, Pudding naga. Selain promo Set Menu tersebut Kristal Hotel Kupang juga menyediakan promo All You Can eat Dinner pada 31 Januari 2022 di bandrol dengan harga IDR 99.999,-/pax dari Pukul 18.00 – 22.00 dan Brunch pada 01 Januari 2022 IDR 74.999,-/pax Pukul 11.00 – 14.00.
Kristal Hotel Kupang juga menyediakan promo Hampers untuk masyarakat Kota Kupang yang ingin menginginkan kehangatan untuk keluarga dan Kolega, berupa Bebek Panggang atau Roasted duck dan Ayam Goreng Canton. Cara pemesanan nya dengan melakukan pre order terlebih dahulu, di mulai dari tanggal 27 – 30 Januari 2022 dan akan diantar pada tanggal 31 Januari dan 01 Ferbuari 2022.
Promo Makmur dan Imlek juga merupakan bagian dari komitmen Kristal Hotel Kupang dalam melayani para tamu.
“Kami mempersiapkan promo menarik ini untuk para tamu agar bisa menikmati waktunya di hotel kami selama awal tahun 2022 ini. Promo yang kami tawarkan ini dapat menjadi pilihan yang tepat untuk para tamu bisa menikmati makan siang atau dapat menjadi moment berkumpul bersama keluarga ataupun teman-teman” begitu ujar Brenda Frans.
Kristal Hotel Kupang merupakan hotel berbintang tiga yang dikelola oleh management lokal di bawah naungan PT. Dalexta. Kristal Hotel Kupang terletak di tepi pantai Pasir Panjang Kota Kupang dan memiliki pilihan kamar dengan city view, sea view, dan pool view yang indah. Hotel Kristal Hotel Kupang memiliki 139 kamar yang terbagi menjadi lima tipe kamar yakni super suite, club suite, grand deluxe, deluxe, dan superior.
Untuk keperluan MICE, Kristal Hotel Kupang menyediakan 6 meeting room dan 1 ballroom. Hotel ini dilengkapi dengan fasilitas Pool Bar, Restaurant, Swimming Pool, Gym, Jogging Track dan Pub – Karaoke.
Untuk informasi lebih lanjut dan kebutuhan foto resolusi tinggi silahkan hubungi: Brenda Frans, Executive Secretary and Public Relations
Kristal Hotel Kupang, HP/ WA : 0853 – 3890 – 4110, Telp. : (0380) 8430 300,
Fax : (0380) 8430 304 atau Email : gmsec@kristalhotelkupang.com (*)