RDTL Belajar Penanggulan Kebakaran dan Bencana di Kota Kupang

Kupang, seputar-ntt.com – Pemerintah Negara Republik Demokratika Timor Leste (RDTL), melalui Direktorat Jendral Perlindungan Nasional Kementrian Dalam Negeri, Rabu (5/10/2016), melaksanakan studi banding terkait penanggulangan bencana dan kebakaran di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Sebelum melakukan studi banding, rombongan yang dipimpin langsung oleh Direktur Perlindungan Kemendagri RDTL, Candido Gusmao ini disambut dengan seremonial penyambutan oleh pemerintah Kota Kupang. Mereka diterima oleh Asisten II Setda pemerintah Kota Kupang, Djamal Mila Meha, di ruang Garuda lantai II kantor Wali Kota Kupang, sekira pukul 10.00 Wita.

Candido Gusmao pada kesempatan itu mengatakan, studi banding tersebut dilakukan mengingat RDTL dan NTT, termasuk Kota Kupang, merupakan satu daratan. Dan, jelas dia bisa saja akan sama-sama merasakan jika terjadi bencana. Oleh karena itu, perlu adanya satu pemikiran yang sama tentang bagaimana sistem penanggulan bencana, maupun kebakaran.

“Jika suatu saat terjadi bencana atau sesuatu hal di perbatasan negara RDTL dan Indonesia, khususnya pulau Timor, maka bisa saling bekerja sama dalam hal penanganannya, karena bencana tidak mengenal batas wilayah,” ujar Gusmao.

Oleh karena itu, menurut dia, kedepan akan digagas dalam bentuk kerja sama Memorandum of Understanding (MoU), sehingga akan memudahkan dalam hal penanggulangan bencana alam dan kebakaran di daerah perbatasan kedua negara, RI – RDTL.

Sementara itu, pemerintah Kota Kupang sangat menyambut baik kedatangan Direktorat Perlindungan Kemendagri RDTL. Senada dengan Candido Gusmao, Asisten II Setda Kota Kupang, Djamal Mila Meha mrngatakan NTT dan RDTL pada dasarnya memiliki banyak kesamaan. Untuk itu, Pemkot Kupang akan terus menjalin hubungan baik dengan RDTL untuk berbagai hal positif.

“Kerja sama antara NTT dan Timor Leste bukan hanya satu kali saja, namun sudah berulang-ulang. Dan itu akan terus dijalin dengan baik,” katanya.

Usai diterima di kantor Wali Kota Kupang, rombongan RDTL langsung melakukan kunjungan di Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Kupang, guna melihat secara langsung sistem penanganan kebakaran serta berbagai peralatan yang ada. (DM)

Komentar Anda?

Related posts