Regenerasi Atlet di Kota Kupang Perlu Dilakukan

Kupang, seputar-ntt.com – Dunia olahraga di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) perlu mendapat perhatian serius, terutama menyangkut regenasi atlet. Hal ini penting, karena setiap atlet ada masanya, sehingga sejak dini perlu dipersiapkan bibit-bibit unggul penerus yang akan memajukan olahraga.

Kepala dinas Pemuda dan Olahraga Kota Kupang, Ejbends Doeka menegaskan hal ini, Selasa (4/10/2016). Menurut dia, selain atlet, yang perlu diregenerasi adalah para pembina maupun pelatih sesuai dengan kebutuhan cabang olahraga. “Kalau olahraga tanpa regenerasi, tidak bisa disebut olahraga,” katanya.

Berkaitan dengan itu, jelas dia, dalam waktu dekat akan melakukan pertemuan dengan atlet-atlet  berprestasi yang berlaga pada PON XIX Jabar 2016. Dijelaskan, pertemuan itu akan dilakukan secara bertahap dengan masing-masing cabang olahraga, terlebih khusus yang berhasil meraih medali baik emas, perak maupun perunggu.

Dalam pertemuan itu, pemerintah kota Kupang akan memberikan insentif kepada para atlet yang berprestasi mengharumkan daerah. “Pemberian insentif ini merupakan pelajaran bagi atlet-atlet lain agar bisa berprestasi, atau terdorong untuk bisa berprestasi di laga selanjutnya,” ujar dia.

Sementara itu, Walikota Kupang Jonas Salean mengatakan akan memberikan penghargaan bagi atlet-atler PON yang berprestasi walaupun bukan dalam bentuk rumah. “Nanti kita aturlah, kita siapkan bonus untuk mereka berupa uang berapa besarnya akan diatur di dewan karena anggaran terbatas, “Ungkapnya. (DM)

Komentar Anda?

Related posts